Film Dokumenter – Kidung Damai Pulau Derawan Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Pulau Derawan, merupakan sebuah permata tersembunyi di Kalimantan Timur, Indonesia. Adapun keutamaan pulau ini ialah memikat mata manusia dengan keindahan alam bawah lautnya. Terlebih lagi, pulau ini menjadi rumah bagi ekosistem bawah laut yang megah dan beragam spesies laut serta dilengkapi dengan terumbu karang yang indah dan penyu hijau langka, menjadikannya tempat yang istimewa.
Sementara itu, pada sektor kelautan dan perikanannya pulau ini menghadapi berbagai masalah lingkungan.
Oleh karena itu untuk meningkatkan kesadaran publik, Kementerian Kelautan dan Perikanan membuat film dokumenter, yang berjudul “Kidung Damai Pulau Derawan.”
Isi Film Dokumenter – Kidung Damai Pulau Derawan.
Film ini mengungkapkan beberapa tantangan lingkungan di Pulau Derawan. Seperti polusi plastik yang mengancam kehidupan laut dan keindahan bawah lautnya. Terlebih lagi penangkapan ikan berlebihan dan ilegal juga membahayakan kelautan dan mata pencaharian nelayan.
Selain itu, masalah lainnya yang sering tidak disadari oleh masyarakat yaitu, pariwisata yang tidak terkendali, yang menyebabkan kerusakan pada ekosistem dan habitat alami di Pulau Derawan.
Oleh karena itu Film Dokumenter “Kidung Damai Pulau Derawan”, menjadi bagian dari program Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Diharapkan dapat menyampaikan pesan dengan indah dan menggugah, sebagai hasilnya, dapat menarik perhatian masyarakat.
Film ini merupakan salah satu dari empat sekuel film yang digarap oleh Teaser Project. Tentunya ke empat film tersebut sama-sama mengangkat isu-isu lingkungan dan kelautan di Indonesia.
Tujuan dibuatnya Film Dokumenter ini.
Tujuan utama dari Film Dokumenter ini adalah, mengajak masyarakat untuk turut serta menjaga keindahan dan kelestarian Pulau Derawan serta kekayaan lautnya secara keseluruhan. Dengan kesadaran yang tinggi, diharapkan tindakan nyata akan segera terlaksana dan pada akhirnya, dapat mengurangi polusi plastik dan dapat mengawasi penangkapan ikan yang tidak teratur.
Seperti yang telah disebutkan “Kidung Damai Pulau Derawan” adalah karya luar biasa, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran publik tentang kekayaan laut Indonesia. Tentunya kolaborasi dan kesadaran bersama akan menjaga keindahan dan kelestarian Pulau Derawan, untuk generasi mendatang.
Semoga, dengan menyebarkannya sebagai bagian dari portofolio kami, kami berharap, lebih banyak orang peduli dan bertindak dalam menjaga lingkungan laut. Bersama, kita pastikan Pulau Derawan dan keindahan bawah lautnya terjaga. Yang pada akhirnya, pulau ini dapat kita wariskan sebagai warisan yang berharga bagi generasi mendatang.